https://fabriku.com/storage/catalog/Copywriter Fabriku/Ini Dia Bahan Kaos Polyester! Kenali Ciri-ciri dan Kelebihannya.jpg

Ini Dia Bahan Kaos Polyester! Kenali Ciri-ciri dan Kelebihannya

  • Kategori : Bahan
  • |
  • 03 Feb 2022 09:47



Hallo sobat kain, dalam dunia olahraga kain polyester pasti sudah banyak dikenal masyarakat luas, karena hampir semua pakaian olahraga pasti mengandung bahan polyester ini, walaupun tidak semua, tapi umumnya iya. Pada kesempatan kali ini, kita akan coba bahas tentang bahan kaos polyester, apakah kain polyester ini hanya kita jumpai di sektor olahraga saja, atau di dalam kehidupan sehari-hari juga?


Apa Yang Dimaksud Dengan Bahan Polyester atau PE?

Polyester adalah salah satu bahan kain yang terbuat melalui proses kimia, oleh karena itu polyester ini juga sering disebut dengan kain sintetis. Bahan polyester ini tidak didapatkan secara alami seperti bahan kain lainnya layaknya woll, cotton dan yang lainnya.


Pemanfaatan Bahan Kain Polyester

Kalo kita berbicara tentang bahan polyester maka sobat kain harus tau juga nih, bahwa penggunaan atau pemanfaatan dari bahan polyester ini sangatlah luas dan tidak terbatas hanya pada pakaian olah raga saja, namun juga bahan ini digunakan pada bahan kaos, kemeja, gaun, jas,jaket hingga perabot rumah tangga, contohnya kain pada furniture, isolasi listrik, peralatan computer, berbagai tali yang digunakan untuk penguat ban, dan sebagainya.

Ciri-ciri Bahan Kain Polyester

Nah, agar kita bisa mengetahui bahan polyester lebih dalam, kita perlu mengetahui beberapa ciri atau karakteristik dari kain polyester ini.

  • Daya Tahan 

Bahan polyester ini memiliki daya tahan yang cukup bagus, lebih awet jika dibandingkan jenis bahan kain lainnya. Tanpa menurunkan kualitas bahan dan serat dari polyester itu sendiri secara keseluruhan, kita sudah bisa memperoleh jenis kain yang tahan lama.


  • Hidrofobik

Polyester ini memiliki sifat hidrofobik dan cepat kering. Meskipun sudah terkena air atau bahkan terkena hujan sekalipun, nah pakaian yang menggunakan bahan polyester ini akan mudah dikeringkan. 


  • Melar dan Tidak Mudah Kusut

Ciri utama dari bahan polyester ini adalah melar/lentur dan tidak mudah kusut, meskipun sudah digunakan berkali-kali. Dengan karakteristik ini, bahan polyester tidak terlihat kucel saat sering digunakan. Oleh karena itu, bahan polyester menjadi pilihan favorit untuk dijadikan bahan kaos. 

Kesimpulan

Nah itu tadi sedikit penjelasan tentang bahan kaos polyester. Ada yang familiar dengan kain ramah lingkungan? Pada artikel berikut ini, kita akan membahas tentang kain ramah lingkungan, yuk kepoin informasinya.


Tautan: